Modifikasi Toyota Rush, Ini Inspirasinya untuk Tampil Lebih Keren!

Keberhasilan Toyota dalam dunia otomotif tentu bisa dilihat dari beberapa mobilnya yang sudah terkenal di dunia. Salah satunya yaitu Toyota Rush yang merupakan mobil dengan tipe LSUV (Low Sport Utility Vehicle). 

Mobil ini menjadi andalan untuk kebutuhan mobilitas sehari-hari. Memiliki tampilan yang gagah dan fitur canggih, Toyota Rush kerap menjadi pilihan untuk dimodifikasi. Rush modifikasi dinilai tidak terlalu sulit sehingga membuat konsumen terpikat untuk memodifikasinya.

Dengan modifikasi, konsumen bisa mengubah tampilan mobil sekaligus meningkatkan performa yang lebih gahar. Agar kamu punya gambaran modifikasi mobil Rush, berikut ini kami akan mengulas sejumlah inspirasi modifikasi Toyota Rush yang bisa jadi referensi menarik.

Toyota Rush Modifikasi Alto/Off Road

blackxperience.com

Toyota dikenal sebagai brand otomotif yang memiliki keunggulan inovasi dan efisiensinya. Hal itu terbukti dengan popularitasnya yang sudah terkenal di kanca dunia. Dalam Rush modifikasi terbilang lebih mudah karena sebagai mobil SUV yang sporty, sudah terdapat ground clearance yang cukup tinggi. 

Bagian kakinya menjadi fokus penting dalam modifikasi Rush off-road. Agar menambah ketinggian mobil, kamu bisa menggunakan lift kit pada bagian suspensi depan dan belakang mobil. 

Pelek dari bawaan Rush menggunakan ukuran 16 inci. Apabila dimodifikasi dengan gaya alto, sebaiknya tetap pilih pelek ukuran 16 inci.  

Terakhir, untuk menambah kesan off road semakin gagah, bisa gunakan beberapa aksesoris sebagai pelengkap seperti bumper tambahan dengan brand aftermarket dan menggunakan lampu kabut pada bagian bumper depan. Toyota Rush dijamin makin keren dan gagah, kamu pun bisa semakin percaya diri untuk mengendarai Rush di berbagai kegiatan.

Toyota Rush Modifikasi Stance

blackxperience.com

Dengan desain sporty yang tangguh dengan body besar, memudahkan konsumen untuk mengubah penampilan Toyota Rush. Kamu bisa coba modifikasi dengan gaya Stance. Kali ini, modifikasi yang dilakukan cukup ekstrim. Pasalnya, modifikasi bukan hanya menambahkan aksesoris saja, melainkan mengubah tampilan pada eksteriornya secara radikal. 

Apabila gaya alto membuat tampilan mobil semakin jenjang dan tangguh. Gaya Stance ini justru membuat mobil lebih diturunkan yang membuat dek mobil lebih dekat dengan aspal. 

Pelek menjadi peran utama dalam modifikasi ini. Black Pals harus mengandalkan pelek yang memiliki lips dengan ukuran lebar dan warna silver yang cenderung mengkilap. Bagian bannya pilih yang tipis agar tampilannya semakin terlihat pendek. 

Toyota Rush Modifikasi Rally Look

Modifikasi gaya Rally Look ini hampir mirip dengan konsep Alto, perbedaannya terlihat di jenis ban dan pelek yang digunakan. Kamu bisa memilih velg berukuran 15 inci sampai 17 inci dengan lebar sekitar 6,5 inci sampai 7,5 inci. 

Warna velg pada rally look umumnya identik berwarna putih, namun ada juga yang menggunakan warna lain seperti warna bronze dan abu-abu. 

Merek pelek yang kerap digunakan biasanya dari OZ Sport Superturismo GT Grigio Corsa, Compomotive, Evocorse Fondmetal, Oz Sport Superturismo, Sparco Cromodora, dan masih banyak lainnya. 

Tambahkan juga sticker reli agar nuansa reli tercipta makin apik. Desainnya beragam, mulai dari livery mobil reli hingga OEM look. Inspirasinya dapat dilihat dari tampilan mobil reli.

Berbagai inspirasi Rush modifikasi diatas tentunya bisa jadi referensi dalam mengubah tampilan mobil lebih keren dan tangguh. 

Selain modifikasi di atas, kamu bisa temukan berbagai inspirasi modifikasi mobil lainnya di blackxperience yang punya beragam informasi otomotif menarik. Kira-kira mana modifikasi yang mau kamu coba pada mobil Rush kesayanganmu? Sesuaikan pada selera masing-masing, ya!

Tinggalkan komentar